Dewa United Sukses Jinakkan Evos Thunder

06 Juni 2023 15:29
Penulis: Arfa Gandhi, sport
Dewa United vs Evos Thunder

Sahabat.com - Dewa United Banten seperti tertidur di babak pertama. Mereka tersihir oleh tembakan tiga angka anak-anak Evos Thunder Bogor, sehingga tertinggal 13 angka.

Namun pasukan Anak Dewa akhirnya sukses menghentikan dominasi Evos lewat babak tambahan waktu. Dewa United menang dengan skor akhir 80-74, di C-Tra Arena Bandung. 

Pertandingan yang menegangkan, apalagi memasuki menit-menit terakhir. Evos yang tadinya garang, melempem dengan hanya mencetak tujuh poin saja di kuarter ketiga.

Akibatnya, keunggulan mereka lepas, dan Dewa United mendapatkan angin untuk memimpin di kuarter keempat. Evos beruntung punya Cassiopeia Manuputty yang bisa mencetak tembakan three point di sisa satu setengah menit untuk menyamakan kedudukan 66-66. Skor ini bertahan hingga waktu normal berakhir.

Cio bermain luar biasa hari ini, dengan mencetak 21 poin. Dia memasukkan empat tembakan tiga angka dari total 6 percobaan.

Cio juga menambahkan empat rebound dan empat assist. Dari bench Evos, hanya Cio dan David Haye yang menyumbang poin. Haye mencetak lima poin saja sepanjang pertandingan. Evos sendiri seperti kehabisan bensin di babak tambahan waktu.

Dewa United memaksimalkan keunggulan fisik mereka untuk mendobrak paint area saat overtime. Karena mereka punya Anthony Johnson, yang bisa mencetak 10 dari total 14 poin Dewa United saat overtime. Johnson sangat dominan dengan mencetak 26 poin dan 17 rebound di laga kali ini.

"Pertandingan ini sangat melelahkan, dan bagus untuk tim kami. Mereka bermain bagus di awal, tapi kami bisa mengembalikan keunggulan," kata Johnson.

"Seperti yang saya katakan sebelumnya, ini awal yang baik bagi kami, dan semoga bisa diteruskan di sepanjang seri," sambungnya.

Sementara itu, pemain asing baru Dewa United, Yeison Yan Colome membuat debut dengan mencetak 17 poin, enam rebound, dan satu assist.

Kaleb Ramot Gemilang mencetak 12 poin, dan Kevin Moses Eliazer Poetiray menambahkan 10 poin.

Sebaliknya dari tim Evos, Anthony Jackson mencetak 23 poin, Cassiopeia Manuputty menambahkan 21 poin, dan Hendra Thio menyelesaikan laga dengan catatan 14 poin.

Setelah pertarungan yang sengit ini, Dewa United mempertahankan posisi mereka di peringkat keempat dengan rekor 17-8. Sedangkan Evos harus kembali merasakan kekalahan yang ke-17 dari total 23 game yang sudah mereka jalani.

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment