Lie Tjiu Tek Saksikan Dua Anaknya Saling Tikam di Seri Tiga IBL 2023

15 Februari 2023 15:10
Penulis: Arfa Gandhi, sport
Seri tiga IBL 2023

Sahabat.com - Ada pemandangan menarik di laga Pelita Jaya Bakrie Jakarta melawan Evos Thunder Bogor, di mana dua bersaudara Kosasih saling berhadapan.

Namun yang lebih istimewa lagi, saat mereka bersaing, ternyata disaksikan sendiri oleh ayahnya, yang tak lain adalah legenda basket Indonesia Lie Tjiu Tek.

Dua bersaudara tersebut adalah Vincent Rivaldi Kosasih di tim Pelita Jaya, dan adiknya William Rivaldi Kosasih di tim Evos. Vincent sudah bermain di IBL sejak tahun 2017.

Mengawali musim perdana sebagai rookie di Aspac, Vincent sudah pernah merasakan gelar juara liga. Sedangkan William menyusul karier kakaknya sebagai pemain profesional mulai tahun 2022, bersama Evos hingga sekarang. 

Ternyata keduanya merupakan dua dari tiga bersaudara putra legenda basket Indonesia bernama Lie Tjiu Tek. Pada pertandingan ini, dia menyaksikan kedua anaknya saling bersaing. Karena mereka berdua bermain di posisi yang sama sebagai center. 

"Senang sekali bisa melihat mereka bersaing. Saya harap mereka lebih bersemangat dalam bermain. Saya bangga karena mereka bisa mengikuti jejak saya," katanya, di DBL Arena, Rabu (15/2). 

Lie Tjiu Tek adalah center legendaris tim nasional Indonesia tahun 1980-1990an. Pria yang akrab disapa Aan tersebut memulai karier bola basket di klub legendaris Halim Kediri pada tahun 1981.

Kompetisi pertama diikutinya sejak tahun 1983. Selepas dari Halim Kediri, Aan kemudian sempat  bergabung dengan tim Pacific, CLS dan Bhinneka, serta gantung sepatu di tahun 2001. 

Ayah dari dua bersaudara Kosasih ini berharap kelak kedua anaknya bisa bermain dalam satu tim. Dia ingin melihat anak-anaknya berseragam tim yang sama.

"Kalau satu tim mungkin lebih bagus. Tapi tetap semangat kalau memang tidak bisa," ungkap Aan, sembari tersenyum.

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment