Muaythai Sulsel Siapkan 20 Petarung Hadapi PraPON

17 Februari 2023 09:38
Penulis: Habieb Febriansyah, sport
Patarung Sulsel Zul Bimantara (merah) saat berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020 Papua.ANTARA/HO-Sri

Sahabat.com - Pengurus Provinsi Muaythai Indonesia (MI) Sulawesi Selatan menyiapkan sebanyak 20 petarung untuk berlaga pada Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) di Solo, Jawa Tengah, Juni 2023.

Pengurus MI Sulsel Nurahmi di Makassar, Jumat, mengatakan puluhan atlet yang terus fokus meningkatkan kemampuannya itu dipersiapkan turun di sejumlah nomor seni atau jurus dan pertarungan.

"Kita rencanakan memboyong 20 atlet ke PraPON di Solo. Seluruh atlet terus fokus menjalankan program latihan dari pelatih," kata Nurahmi.

Ia menjelaskan, komposisi atlet belum ditetapkan karena masih melakukan seleksi berjalan. Artinya setiap atlet masih memiliki peluang yang sama untuk memperkuat Sulsel di babak kualifikasi PON 2023.

Termasuk atlet yang telah menyumbangkan medali emas dan perak di PON XX 2020 di Papua yakni Sri Evianti (kelas 45kg putri), Zul Bimantara (perak kelas 54 kg) dan Nadya nomor seni.

"Kami terus fokus memantau peningkatan kemampuan atlet. Kita lakukan seleksi berjalan untuk memilih yang terbaik," jelasnya.

Mengenai ketersediaan anggaran dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Selatan yang terbatas untuk agenda PraPON 2023, pihaknya tetap berharap bisa menurunkan kekuatan penuh demi menjaga persaingan perebutan tiket ke PON XXI 2024 di Aceh dan Sumut.

"Kita terus fokus meningkatkan kemampuan atlet sambil menunggu kepastian anggaran dari KONI Sulsel untuk mengikuti PraPON," ujar Nurahmi yang juga sebagai pelatih Sulsel itu.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment