Dika Alif Dhentaka Beri Kejutan di Kualifikasi Nomor Keirin Putra

25 Februari 2023 13:28
Penulis: Habieb Febriansyah, sport
Arsip - Pebalap sepeda Indonesia Dika Alif Dhentaka mengayuh sepedanya usai memasuki garis finis dalam babak kualifikasi nomor team sprint putra Tissot UCI Track Nation Cup 2023 di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta, Jumat (24/2/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom.

Sahabat.com - Pebalap sepeda Indonesia Dika Alif Dhentaka memberikan kejutan saat berlaga di babak pertama dan babak pertama repechage nomor keirin putra dalam UCI Track Nations Cup 2023 di Jakarta International Velodrome, Sabtu.

Di babak pertama, pebalap yang akrab disapa Dika tersebut melaju di heat 8 dan finis di posisi kelima dari tujuh pebalap. Secara total, babak ini memiliki delapan heat dengan masing-masing heat berisikan tujuh atlet yang berpacu dengan waktu dan ketahanan.

Sementara, di babak pertama repechage, Dika berada di heat 4 dan berhasil menyelesaikannya di posisi tiga. Ini bisa dibilang merupakan peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan babak sebelumnya.

Namun, Dika masih harus mengakui keunggulan pebalap asal Jepang Shinji Nakano yang berada tipis di depannya. Ia hanya terpaut +0.092 detik dari Nakano.

Kepala Pelatih Tim Balap Sepeda Indonesia Dadang Haries Poernomo mengatakan dirinya cukup puas dengan capaian Dika di nomor keirin putra. Menurutnya, Dika menunjukkan kemajuan yang signifikan dari waktu ke waktu.

"Untuk penampilan Dika di keirin, saya cukup puas, dia banyak kemajuan. Saya sampaikan juga dia baru satu tahun developing, pindah ke (balap sepeda) track, kurang lebih rata-rata satu tahun," ujar Dadang.

Ia menambahkan, proses yang harus dilalui Dika dan para atlet muda lainnya masih cukup panjang. Perlu kesabaran dan latihan yang tekun agar dapat memberikan penampilan dan hasil paling maksimal di kemudian hari.

"Saya harap semua bersabar, prosesnya tidak instan, namun ini proses yang panjang. Dika sendiri banyak kemajuan dari hari ke hari. Dengan dia ada di urutan ketiga, itu sudah memuaskan," kata Dadang menambahkan.

Lebih lanjut, ia mengatakan terdapat sejumlah masukan dari para pelatih kepada Dika di nomor keirin, mulai dari positioning hingga gearing.

Sementara itu, Dika akan kembali berlaga di kejuaraan dunia UCI Track Nations Cup 2023 Jakarta untuk nomor sprint putra pada Minggu (26/2).

Selain Dika, pebalap sepeda Indonesia lain yang akan turun ke sejumlah nomor di hari terakhir ajang tersebut yakni Ayustina Priatna Delia untuk nomor omnium putri, serta Bernard Benyamin Van Aert dan Terry Yudha Kusuma di nomor madison putra.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment